Ini 5 Rekomendasi Game Gratis Yang Wajib Anda Mainkan di RCTI+

Rabu, 23 Desember 2020 - 12:50 WIB
loading...
Ini 5 Rekomendasi Game...
Liburan tapi hanya dirumah saja? Game di RCTI+ bisa menjadi pilihannya. Foto/RCTI+
A A A
JAKARTA - Dengan berkembangnya teknologi dan smartphone yang semakin canggih, sangat memudahkan sekali para gamers untuk bermain game mobile. Saat ini, game mobile sendiri banyak sekali peminatnya.

Nah, berhubung liburan sebentar lagi akan tiba bagi anda yang bingung dan ingin mengisi waktu liburan anda semakin menyenangkan ayo download dan buka aplikasi RCTI+ , dimana terdapat fitur games gratis dan menyenangkan yang dapat mengisi waktu liburan anda serta mudah dilakukan di mana saja dan kapan saja.

Berikut 5 game gratis RCTI+ yang wajib anda mainkan bersama teman:
Tank Battle, merupakan games yang wajib anda mainkan untuk mengisi waktu luang anda. Tank Battle ini adalah games shooting di mana pemain menggunakan tank sebagai alat untuk menembak musuhnya.

Baca juga : Momen Haru 5 Juri Indonesian Idol, Kejutan Video Call hingga Sesal Ari Lasso Ibu Wafat saat Kecanduan Drug

Lost World, games ini menceritakan para pinguin yang ingin menemukan kota emas yang telah hilang. Games ini sendiri adalah game dengan mode gameplay defense strategi games.

Magic Pang, merupakan games spin-off dari games Lost-World di mana pemain akan memainkan karakter dari games Lost World dan harus menghancurkan kotak atau blok di setiap stage dengan berbagai macam senjata. Semakin banyak serangan kombinasi, maka semakin tinggi point yang akan didapatkan.

Lola Bakery, games yang cocok untuk dimainkan oleh anak-anak. Di mana pada games ini menceritakan tentang Kiko, anak ikan yang hidup di Asri Town bersama teman-temannya. Dan Lola harus menggunakan bakat masaknya untuk membantu penduduk Asri Town membangun toko seperti toko donat, cupcake, dan masih banyak makanan lezat lainnya.

Tetra Plus, merupakan games puzzle yang di mana kamu harus menyusun balok-balok supaya tidak mencapai puncak. Games ini merupakan game casual yang dapat melatih daya pikir otak dan sangat baik dimainkan di waktu senggang.

Bagi kalian yang bingung mengakses aplikasi RCTI+ tidak perlu khawatir, untuk mengakses fitur games ini pengguna hanya perlu download aplikasi RCTI+ di PlayStore untuk Android dan App Store untuk Ios, kemudian setelah download selesai buka aplikasi RCTI+ tersebut dan fitur games ada di layar kanan atas smartphone anda.

Baca juga : Jangan Kebablasan Saat Rayakan Natal, Tetap Jaga Kesehatan dengan Tips Berikut Ini!

Jinik Bae selaku Games Production Head MNC Animation menjelaskan "Sangat mudah memainkan game yang ada di RCTI+ dan dijamin tidak menguras memori handphone. Cukup masuk ke aplikasi RCTI+, pilih menu game yang ada di atas layar handphone, langsung dapat memilih game apa yang ingin dimainkan. Mudah dan praktis. Game-gamenya pun dapat dinikmati di semua usia, dari usia anak-anak sampai dewasa bahkan ibu-ibu dapat memainkannya."

Nah itulah lima games gratis yang wajib anda mainkan, buat anda yang penasaran ayo download aplikasi RCTI+ di Play Store dan App Store untuk bisa menyaksikan banyak konten seru lainnya melalui link https://www.rctiplus.com
(wur)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1654 seconds (0.1#10.140)